Tips dan Trik Bore Up Honda Scoopy Harian

Tips dan Trik Bore Up Honda Scoopy Harian – Pada perjumpaan kali ini kami akan mengajak anda untuk mengulik cara modifikasi Honda Scoopy Bore Up harian. Karena motor matic besutan Honda yang satu ini sangat digemari semua kalangan karena begitu fungsional. Tidak hanya dipakai untuk ajang balapan, namun modifikasi Honda Scoopy ini bisa kita gunakan untuk kegiatan harian, misalnya saja bagi anda yang memang bekerja ditempat jauh dan memerlukan kendaraan yang prima.

Motor Honda Scoopy sendiri adalah motor matic yang selalu identik dengan perempuan, akan tetapi body yang begitu ciamik dan keren membuat kaum adam juga melirik motor matic besutan Honda ini. Selain dibekali body yang cukup keren, banyak kalangan muda melakukan langkah modifikasi pada Honda Scoopy ini agar lebih kencang dan keren dari keluaran pabrikan.

trik-bore-up-honda-scoopy-harian

Oleh karena itu, tidak heran jika motor matic ini sering kita jumpai dalam ajang balapan, baik itu road race maupun drag. Nah, bagi anda yang ingin Honda Scoopy lebih kencang untuk harian maka anda perlu menyimak ulasan kami kali ini mengenai tips bore up Honda Scoopy kencang dan aman untuk harian. Disini anda perlu benar-benar memperhatikan hal yang perlu dilakukan saat proses modifikasi atau bore up. Untuk lebih jelasnya anda bisa menyimak ulasan lengkapnya dibawah ini.

1. Untuk tahapan yang pertama adalah mengganti bagian piston yaitu dengan memakai piston milik Kawasaki Biyz Joy oversize 50 dengan memiliki ukruan diameter 56,50 mm. Dalah tahapan ini, anda perlu memakai boring dengan ukuran lingkar luar sebesar 61,5 mm supaya tidak harus lagi melakukan pembesaran pada lubang linernya.

2. Tahapan berikutnya adalah dengan melakukan pembubutan pada lubang crankcase sebesar 2 mm supaya boring nantinya bisa masuk lebih mudah. Perbesar juga bagian klep sebesar 29 mm untuk lubang Im dan 24 mm untuk lubang Out. Kami sarankan untuk memakai klep bertuliskan EE karena mampu memberi daya dorong lebih optimal. Sementara dibagian noken as bisa menggunakan noken as dari produk aftermarket berukuran filter lebih tinggi.

3. Lalu untuk tahapan terakhir adalah menghaluskan sektor lubang hisap serta lubang buang agar permukaan yang agak kasar seperti kulit jeruk. Kalau tetap masih ingin menggunakan karburator yang standar, anda bisa mengganti komponen main jet dan pilot jetnya, dimana main jet bisa memakai 102 dan pilot jet bisa memakai 40. Lalu pada sektor pengapuan tidak perlu diganti, cukup pakai yang standaran saja.

Demikian saja ulasan kami tentang cara bore up Honda Scoopy harian kencang dan aman. Semoga ulasan kami kali ini bisa memberi manfaat untuk anda semua yang membutuhkan. Sampai jumpa lagi diulasan lain yang tidak kalah menariknya.