Cara Mudah Melepas Dan Mengganti Bearing CVT

Cara Mudah Melepas Dan Mengganti Bearing CVT – Meskipun hanya sebagai penyangga, namun keberadaan bearing sangat penting untuk kendaraan bermotor, termasuk motor matic. Memang bearing tidak 100% duduk, namun bearing mampu berputar serupa dengan putaran roda dan kecepatan yang sama. Apa jadinya jika bearing yang digunakan mengalami aus? tentu hal ini akan sangat berakibat pada performa kendaraan anda, dan lebih para lagi mengeluarkan bunyi berisik.

Pada motor matic, hal tersebut biasanya mengeluarkan bunyi grok grok di bagian blok CVT yang memang dipicu dari kondisi bearing rumah CVT yang sudah mengalami aus boshing kuningannya, sehingga tidak akan bisa menahan putaran pulley pada bagianĀ  belakang.

cara-mudah-melepas-dan-mengganti-bearing-cvt

Sebetulnya untuk mengatasi permasalahan ini kita hanya tinggal melepas blok CVTnya saja kemudian anda bawa langsung AHAS dan minta di lepasin, tidak mahal ko, paling kena 20rb. Tapi dengan adanya ulasan tutorial cara melepas dan mengganti bearing CVT, anda bisa melakukanya sendiri. Penasaran? simak ulasan selengkapnya dibawah ini.

Persiapan :

  • Kunci T-8 mm,
  • bearing remover harga Rp 850 ribu (yang berisi 7 varian tools bantu).
  • kunci pas 14
  • Kunci 16 mm,
  • obeng kembang,

Cara Buka dan Ganti Bearing CVT

  1. Pertama buka baut ukuran 8 mm dengan menggunakan kunci T 8mm, ada baut sebanyak 13 buah dengan ukuran serupa yang memang jadi sanggahan utama dari cover CVT
  2. Selanjutnya silahkan dibuka cover plastik yang terdapat didalamnya, karena terdapat baut yang harun di buka dari belakangnya.
  3. Pengerjaan harus hati-hati karena terdapat gasket atau pakingnya didalamnya, bila telanjur koyak part memakai kode 5TL-E5411-00-33, part dengan kode ini umumnya dijual dengan kisaran harga 20 ribu rupiah.
  4. Untuk bisa membuka bearing, anda bisa memakai bearing remover, silahkan masukan bearing rotor tip lalu kencangkan memakai torsi atau kunci 14 serta 16 yang berlawanan arahnya.
  5. Walau hanya tinggal membuka, maka anda mesti hati-hati sebab systemnya tarik, dengan begitu perlu tenaga yang agak lebih
  6. Untuk proses penggantian bearing maka anda dapat menggunakan part no 93300-638Y6 dengan seri beringnya 628Z, agar makin top, tapi sebelum dipasang, anda lumuri dulu bearing dengan gemuk.

Baca juga : Cara Mudah Setting Yamaha Byson Harian

Demikian ulasan singkat tentang Melepas Dan Mengganti Bearing CVT yang dapat kami persembahkan kali ini. Semoga bisa menjadi inspirasi dan gambaran buat anda yang ingin mengganti bearing CVT. Terima kasih.